Tips Menghilangkan Noda Bekas Deodoran Pada Pakaian, agar tidak bau badan memang penting, salah satu nya adalah dengan menggunakan deodoran.
Namun setelah menggunakan deodorant kemudian muncul masalah baru dan noda bekas deodoran mulai terasa mengganggu. Noda seperti ini biasanya muncul karena garam dalam keringat bercampur dengan kandungan deodoran
Tips Menghilangkan Noda Bekas Deodoran Pada Pakaian
Noda yang muncul pada pakaian disebabkan kandungan garam dalam keringat bercampur dengan kandungan deodoran. Jika anda mengalami masalah seperti ini, berikut adalah bahan pembersih yang efektif menghilangkan noda deodorant yaitu:
- Detergen
Cukup taburkan detergen di area noda deodoran pada pakaian. Sebelum mencuci pakaian, ambil sedikit detergen dan basahi sedikit saja dengan air. Sebaiknya, menggunakan air panas. Diamkan beberapa saat pada pakaian sebelum menggunakan mesin cuci atau mencucinya dengan tangan. Kemudian, ambil sikat gigi dan sikat dengan gerakan memutar. Ini adalah cara menghilangkan noda kuning di ketiak baju putih. - Lemon
Noda deodoran umumnya sensitif terhadap zat asam. Oleh karena itu, bahan-bahan yang mengandung zat asam seperti lemon dapat kamu manfaatkan untuk membersihkan pakaian yang terkena noda deodoran. Anda dapat menggunakan lemon untuk menghilangkan noda deodoran yang membandel. Caranya pun mudah. Cukup peras lemon dan ambil air perasannya untuk merendam bagian pakaian yang terkena noda deodoran. Diamkan selama beberapa saat, kemudian sikat pakaian, khususnya area bekas noda sampai bersih. - Soda kue
Campurkan bubuk soda kue dan air dengan perbandingan 3:1 untuk membuat adonan kental. Setelah itu, oleskan ke noda dan diamkan selama beberapa jam. Setelah kering, sikat atau cuci pada temperatur tinggi. Ternyata cara ini cukup ampuh untuk menghilangkan noda deodoran yang sudah kering dan menguning. - Aspirin
Hancurkan beberapa obat aspirin menjadi bubuk, lalu campur dengan air dan aduk rata sampai menjadi pasta. Aspirin dapat menjadi pilihan yang baik untuk membantu merawat pakaian putih yang terkena noda deodoran. Efektivitasnya mirip dengan baking soda karena dapat mengikis noda tanpa merusak kain. Biarkan selama 20 menit hingga satu jam, tergantung tingkat keparahan noda. - Garam
Campurkan garam dengan air hangat hingga larut, campur dengan sedikit air lemon atau cuka. Rendam bagian baju yang terkena noda deodoran. Kucek hingga bersih, dan bilas. Cuci lagi dengan deterjen.
Itulah tips menghilangkan bekas deodoran yang menempel pakaian yang dapat anda coba cara tersebut mudah dilakukan di rumah.
Tips Menghilangkan Noda Bekas Deodoran Pada Pakaian
- https://nova.grid.id
- https://www.kompas.com
- https://cleaning.lovetoknow.com