Menu Takjil : Risol Mayo yang Mudah dan Enak, risoles mayones atau disebut juga risol mayo cukup mudah, hidangan ini sangat cocok di sajikan bersama keluarga.

Bahan utama kulit risoles adalah tepung terigu protein tinggi, telur, susu cair, dan telur. Untuk isiannya, dapat menggunakan smoked beef dan keju. Bumbu utamanya mayones.

Menu Takjil : Risol Mayo yang Mudah dan Enak

Berikut ini adalah resep Risol Mayo yang Mudah dan Enak, yaitu:

Resep Risol Mayo

Risol mayo merupakan makanan kekinian dengan rasa gurih dan manis dari mayones dan telur. Isi risol mayo dapat dikreasikan sesuai selera. Berikut resep risol mayo dari buku Masak Bersama Ayah & Anak: 25 Resep Antijajan.

Bahan-bahan:

  • 150 gram mayones.
  • 150 gram tepung roti.
  • 50 gram terigu untuk taburan.
  • 3 lembar smoked beef, potong menjadi 9 bagian.
  • 3 butir telur, rebus, dan belah dua.
  • 2 sdm tepung terigu, larutkan dengan 3 sdm air untuk olesan.
  • 2 butir telur, kocok dengan 2 sdm air.

Dadar:

  • 150 gram tepung terigu.
  • 300 ml susu.
  • 3 sdm minyak goreng.
  • 2 butir telur ayam.
  • Garam secukupnya.

Cara membuat risol mayo:

  • Mulai dengan membuat dadar. Masukkan tepung terigu dalam blender, tambahkan susu, telur, garam, dan minyak. Campur hingga halus.
  • Panaskan wajan anti lengket ukuran 25 cm. Oles tipis dengan minyak. Tuang 1 sendok adonan, ratakan tipis. Ulangi hingga adonan habis. Sisihkan.
  • Ambil selembar dadar, beri sepotong telur rebus, smoked beef, dan dan mayones. Lipat kedua sisinya ke arah bagian dalam, lalu gulung perlahan hingga padat.
  • Rekatkan bagian pinggirnya dengan larutan terigu. Lumuri tipis dengan tepung terigu, celupkan ke dalam telur kocok, lalu gulingkan dalam tepung roti. Ulangi hingga semua bahan habis.
  • Letakkan risol mayo dalam wadah dengan rapi. Simpan sebentar dalam lemari pendingin agar mayones menjadi padat.
  • Goreng dalam minyak panas.
  • Risol mayo siap disajikan dan sangat cocok untuk menu takjil anda

Menu Takjil : Risol Mayo yang Mudah dan Enak

Referensi:

  • https://www.kompas.com
  • https://katadata.co.id
  • https://sweetrip.id