Manfaat Makan Buah Kurma Rutin Setiap Hari Dapat Mengontrol Gula Darah. Buah kurma identik dengan rasanya yang manis dan warnanya yang kecoklatan. Biasa menjadi andalan takjil pada bulan Ramadhan. Untuk kandungan nutrisi yang ada pada buah kurma sangat kompleks, yang membuat buah ini banyak diserbu pembeli.

Buah kurma memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh apabila dikonsumsi secara rutin. Salah satunya mampu mengontrol gula darah. Buah kurma asalnya dari timur tengah, akan tetapi seiring perkembangan teknologi dan informasi buah kurma dapat dibudidayakan di daerah tropis.

Pada buah kurma mengandung kalsium, kalium, zat besi, protein, karbohidrat, serat, hingga zinc. Yang mana kandungan nutrisi tersebut sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk menjaga kesehatan.

Manfaat Makan Buah Kurma Rutin Setiap Hari Dapat Mengontrol Gula Darah

Melansir dari fst.bem.unair.ac.id dengan judul artikel ‘Keistimewaan dan Dahsyatnya Manfaat Buah Kurma’, terdapat manfaat yang diperoleh ketika mengkonsumsi kurma diantaranya:

Pertama, dapat menjaga sistem pencernaan. Ini dikarenakan kurma memiliki kandungan serat yang baik untuk tubuh dan dapat membantu mencegah sembelit dan diare. Terlebih lagi kurma memiliki kandungan fenolik yang tinggi sehingga membantu terhindarkan dari penyakit kanker usus.

Kedua, kurma dapat mengontrol gula darah. Perlu diketahui bahwa kurma mengandung pemanis alami yang baik untuk tubuh berupa sukrosa dan fruktosa. Kandungan serat yang ada pada kurma dapat mengontrol gula darah, dengan serat maka membuat kurma memiliki indeks glikemiks rendah untuk mencegah diabetes.

Ketiga, membantu meningkatkan kesehatan otak karena kurma memiliki kandungan flavonoid yang mencegah peradangan otak. Dilansir dari himabio.student.uny.ac.id tentang artikel ‘Manfaat Mengkonsumsi Kurma di Bulan Puasa’, kurma juga mampu mengurangi aktivitas protein beta amiloid yang membentuk plak dan beresiko menyebabkan kematian sel otak apabila terlampau tinggi kadarnya.

Manfaat Makan Buah Kurma Rutin Setiap Hari Dapat Mengontrol Gula Darah

Keempat, kurma dapat membantu kesehatan tulang karena memiliki kandungan mineral meliputi fosfor, kalsium, kalium, dan magnesium sehingga dapat mencegah terjadinya osteoporosis.

Dilansir dari yankes.kemkes.go.id dengan artikel ‘Mengintip Kesehatan Kurma Bagi Tubuh’, bahwasanya kandungan potasium yang ada pada kurma dapat meningkatkan kepadatan tulang, mengurangi jumlah kalsium yang telah dibuang oleh organ ginjal.

Manfaat buah kurma lainnya bagi kesehatan tubuh juga dapat menurunkan resiko kanker dan meningkatkan kekebalan tubuh. Ini dikarenakan buah kurma kaya antioksidan. Apalagi dengan konsumsi buah kurma secara rutin juga mampu menguatkan otot-otot rahim dan membantu kelancaran proses persalinan, dikutip dari ojs.stikesmucis.ac.id dengan artikel ‘Keistimewaan Kurma Dalam Al-Qur’an Ditinjau Dari Perspektif Ilmu Kesehatan’.

Dari sederet manfaat yang dijelaskan dalam mengkonsumsi buah kurma, dapat dikatakan bahwa buah kurma kaya manfaat. Semoga penjelasan diatas membantu menambah literasi kamu ya.*

Manfaat Makan Buah Kurma Rutin Setiap Hari Dapat Mengontrol Gula Darah

Semoga bermanfaat!