Link Cara Beli Tiket Konser NIKI di Jakarta Selasa 26 September 2023. Tiket konser penyanyi Niki Zefanya atau NIKI mulai dijual pada hari ini, Kamis (18/5/2023) lewat web nikizefanya.com atau Loket.com pukul 10.00 WIB. Niki Zefanya bakal menggelar konser tur keliling dunia bertajuk Nicole World Tour 2023.

Jakarta menjadi salah satu lokasi dari rangkaian Nicole World Tour 2023. Konser Nicole World Tour 2023 di Jakarta akan berlangsung di JIExpo Kemayoran Hall D2 pada Selasa, 26 September 2023 mendatang.

Link Cara Beli Tiket Konser NIKI di Jakarta Selasa 26 September 2023

Pada hari ini, Rabu (17/5), Springboard dan Northstar Entertainment selaku promotor telah mengumumkan harga tiket dan seating plan konser Niki Zefanya.

Berikut cara beli tiket konser NIKI di Jakarta:

  1. Buka laman atau aplikasi Loket.com
  2. Pada kolom pencarian, tulis “Konser NIKI”, kemudian klik cari
  3. Setelah muncul tampilkan menu “Konser NIKI”, klik untuk memilih kategori tiket, antara VIP atau Festival
  4. Lakukan pembayaran sesuai jalur yang disarankan oleh Loket.com

Link Cara Beli Tiket Konser NIKI di Jakarta Selasa 26 September 2023

Tiket juga bisa didapatkan di website nikizefanya.com dengan cara:

  1. Akses situs nikizefanya.com
  2. Gulirkan laman tampilan ke bawah dan cari tulisan Sept 26, Jakarta ID, JiExpo Hall D2, lalu klik “tickets’
  3. Pada halaman selanjutnya, klik buy ticket
  4. Calon pembeli akan diarahkan ke laman Loket.com. Klik untuk memilih kategori tiket, antara VIP atau Festival
  5. Lakukan pembayaran sesuai jalur yang disarankan oleh Loket.com

Link Cara Beli Tiket Konser NIKI di Jakarta Selasa 26 September 2023

Diketahui, NIKI menggelar konser dalam rangkaian Nicole World Tour 2023 di Hall 2D JiExpo Kemayoran, Jakarta Pusat pada 26 September 2023. Lewat informasi di tautan nikizefanya.com, tiket konser NIKI di Jakarta terbagi ke dalam dua kategori, yaitu VIP dan Festival.

Untuk hari ini, tiket yang dijual adalah super fan early VIP seharga Rp 1.250.000 dan super fan early Festival dengan harga Rp 500.000. Harga tiket di atas belum termasuk pajak dan biaya admin. Berdasarkan section-nya, terdapat dua jenis tiket konser Niki Zefanya, yaitu VIP dan Festival.

Selain itu, berdasarkan waktu pembeliannya, terdapat enam jenis kategori tiket yaitu Super Fan Early, Early Bird Festival, Festival, Super Fan Early VIP, Early Bird VIP, dan VIP.

Link Cara Beli Tiket Konser NIKI di Jakarta Selasa 26 September 2023

Berikut detail harga tiket Nicole World Tour 2023.

  • Super Fan Early: Rp500.000
  • Early Bird Festival: Rp750.000
  • Festival: Rp950.000
  • Super Fan Early VIP: Rp1.250.000
  • Early Bird VIP: Rp1.750.000
  • VIP: Rp2.000.000

Harga di atas belum termasuk pajak dan biaya admin.

Seluruh kategori adalah standing area. Promotor menegaskan tidak ada benefit khusus untuk kategori VIP. Perbedaan VIP dan Festival hanya pada area berdiri.

Pembelian tiket tersedia di bio Instagram promotor mulai Kamis (18/5) pukul 10.00 WIB. Sementara itu, Niki Zefanya bakal memulai konser turnya di Forest Hills, New York pada 21 Mei mendatang.

Niki kemudian akan melanjutkan pertunjukkannya di Austin, Chicago, Vancouver, San Fransisco, Bangkok, Manila, Singapore, Brisbane, Sydney, Melbourne, lalu Jakarta.

Link Cara Beli Tiket Konser NIKI di Jakarta Selasa 26 September 2023

Konser NIKI dipromotori oleh Northstar Entertainment dan Springboard dan hanya bisa dihadiri oleh usia 12 tahun ke atas. Dalam penampilannya, penyanyi yang tergabung dalam 88rising itu siap membawakan lagu-lagu dalam album terbarunya, Nicole, termasuk hit andalannya “High School In Jakarta”.

Sebagai informasi, NIKI terakhir kali ke Indonesia pada festival musik Head In The Clouds (HITC) 2022 pada Desember 2022 lalu. Kala itu, NIKI tampil bersama para penyanyi Indonesia lainnya yang berkarya di 88rising seperti Rich Brian, Warren Hue, hingga Stephanie Poetri.

Link Cara Beli Tiket Konser NIKI di Jakarta Selasa 26 September 2023

Profil dan Biodata Niki Zefanya: Umur, Keluarga, dan Karier

Niki Zefanya atau yang lebih dikenal sebagai NIKI adalah penyanyi Indonesia yang berkarier di Amerika Serikat.

Niki berada di naungan label musik 88rising.

Biodata:

  • Nama lengkap: Nicole Zefanya
  • Nama panggung: NIKI
  • Lahir: Jakarta, 24 Januari 1999
  • Pendidikan: Jurusan Musik di Lipscomb University – Nashville, Tennessee (sejak 2017)
  • Anak ke-: 1 dari 3 bersaudara
  • Ibu: Julia Josephine Tangkau (meninggal pada Februari 2019 karena kanker)
  • Agama: Kristen
  • Instagram: @nikizefanya

Perjalanan karier

Niki sudah mempelajari alat musik gitar sejak usia 9 tahun.

Di usia 13 tahun ia sudah menulis lagu sendiri.

Genre musik yang didengar Niki adalah soul, R&B, dan gospel karena pengaruh dari ibunya.

Ia pernah menjadi penyanyi pembuka konser Taylor Swift yang bertajuk Red Tour (2014) di Jakarta setelah menang dalam kompetisi yang diselenggarakan Taylor Swift dengan es krim Wall’s.

Niki pertama kali merilis lagu yang dinaungi 88rising adalah pada tahun 2017.

Link Cara Beli Tiket Konser NIKI di Jakarta Selasa 26 September 2023

Diskografi

Single non album:

  • “See U Never” (2017)
  • “I Like U” (2017)
  • “Chilly” (2017)
  • “Sugarplum Elegy” (2019)
  • “Hallway Weather” (2020)
  • “Every Summertime” (2021, OST film Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings)
  • “Split” (2021)

EP:

  • Zephyr (2018)
  • Wanna Take This Downtown? (2019)

Studio album:

  • Moonchild (2020)
  • Nicole (2022)

Kehidupan pribadi

Diketahui Niki berpacaran dengan pria asing bernama Jacob Ray sejak 2020. Jacob Ray juga berkecimpung di dunia musik.

Sang kekasih memiliki label musik Jacob Ray Music.

Link Cara Beli Tiket Konser NIKI di Jakarta Selasa 26 September 2023

Sumber :