Jenis-jenis Syal, Mana yang Jadi Favoritmu? Syal adalah kain panjang yang umumnya digunakan dengan cara dililitkan ke leher. Syal ini seringnya digunakan pada musim dingin untuk menghangatkan dan melindungi leher dari terpaan angin. Namun seiring dengan majunya mode, syal kini tak hanya digunakan di leher dan pada musim dingin. Penggunaan syal banyak dikreasikan sebagai bandana, headband, aksesoris tas, dan lain sebagainya. Selain itu, kini terdapat pula syal yang cocok digunakan di musim panas. Maka syal ini akan sangat cocok untuk orang Indonesia yang notabene adalah negara tropis. Untuk menambah pengetahuanmu, berikut jenis-jenis syal yang perlu kamu ketahui:

Jenis-jenis Syal

  1. Syal Wol

Syal berbahan wol sangat direkomendasikan untuk cuaca dingin. Bahan wol yang terbilang tebal akan terlihat mewah dan elegan. Selain itu, syal jenis ini juga mampu untuk menghangatkan bagian tubuhmu yang terasa dingin.

Disisi lain, kamu tidak perlu khawatir kepanasan karena beberapa pilihan bahan wol pada syal jika dipakai saat musim dingin akan memberikan rasa sejuk yang kamu butuhkan. Syal wol yang bermotif akan sangat cocok untuk outfit polos liburan musim dinginmu agar lebih menarik perhatian.

  1. Syal Rajut

Syal yang terbuat dari rajutan atau disebut juga knitted scarft tentunya lebih mudah didapatkan di mana saja. Selain memiliki harga yang bervariasi dan terjangkau, scarf bahan rajut ini memiliki banyak desain dan warna menarik yang bisa kamu pilih untuk menemani liburan musim dinginmu.

Kamu cukup menyerasikan warna scarf dengan pakaian yang akan kamu kenakan. Bagi yang memiliki kulit berwarna gelap, pilihlah scarf dengan warna yang lebih terang. Pada dasarnya kamu bisa memilih warna scarf tergantung musim, gaya, cuaca, dan acara.

  1. Syal Velvet

Syal velvet adalah barang fashion yang wajib dimiliki oleh kamu yang hendak tampil stylish saat liburan musim dingin. Bahan velvet yang terlihat mengkilap memang mampu memberi kehangatan tersendiri, sekaligus dapat menyulap tampilan outfit kamu jadi lebih mewah dan berkelas.

  1. Syal Kepala

Yaitu jenis syal yang pemakaiannya dengan cara diikat di kepala. Kamu bisa menggunakan jenis syal iniĀ  untuk menyembunyikan penampilan rambutmu yang sedang buruk.

  1. Handle Bag Scarft

Jenis scarf ini pemakaiannya diikatkan pada bagian pegangan tas. Dengan ini, tampilan tasmu menjadi tidak membosankan.

  1. Syal Faux-fur

Faux-fur adalah jenis scarf yang terbuat dari serat bulu-bulu. Syal ini memiliki kemampuan untuk menghangatkan tubuh sehingga lebih cocok dikenakan ketika musim dingin atau musim salju.

  1. Syal Kotak

Adalah syal yang memiliki bentuk persegi. Ukurannya scarf jenis ini sangat beragam, mulai dari yang selebar sapu tangan hingga yang selebar jilbab. Square scarf biasa dikenakan sebagai neck scarf, head scarf, dan handle bag scarf.

  1. Rectangular Scarft

Syal yang satu ini adalah syal yang umumnya dikenakan. Syal ini memiliki bentuk persegi panjang, hampir mirip dengan pashmina. Syal ini hadir dengan pilihan bahan dan motif yang beragam.

Jenis-jenis Syal, Mana yang Jadi Favoritmu?

(xeniumcoin.com, review.bukalapak.com, foto ilustrasi: Artem Beliaikin from Pexels)