6 Tips Agar Anak Belajar Secara Menyenangkan, tak mudah untuk memastikan anak tetap termotivasi dan mampu memahami materi yang sedang diajarkan.

Situasi belajar yang menyenangkan Mendampingi anak usia sekolah dasar (SD) bersekolah dari rumah menjadi tantangan para orangtua di masa pandemi

6 Tips Agar Anak Belajar Secara Menyenangkan

Banyak tantangan yang dihadapi saat menjadi guru bagi anak. Sebab itu orang tua perlu beradaptasi untuk menciptakan pembelajaran yang menyenangkan bagi anak.

Beberapa hal ini dapat berpengaruh pada menurunnya motivasi belajar siswa, dan pada akhirnya menyebabkan learning loss atau gagal terbentuknya pengetahuan baru.

Untuk membantu anak-anak belajar dengan baik, orangtua berperan penting. Untuk menjaga semangat dan motivasi anak, orangtua perlu menciptakan suasana belajar yang menyenangkan.

Anda dapat mengajari anak mengenal warna, bentuk, angka, atau anatomi melalui permainan. Misalnya, mintalah anak menunjukkan benda berwarna merah atau angka 10 di buku. Saat anak berhasil, berikan pujian sehingga ia merasa senang dan ingin terus lanjut belajar. Namun, jika belum berhasil, berikan ia semangat dan beritahu jawaban yang tepat.

Tips Agar Anak Belajar Secara Menyenangkan

  1. Mencari kata yang diawali huruf tertentu
    Jika anak anda masih taman kanak-kanak, ajari anak dengan mengenalkan huruf dapat membantu mempersiapkan anak untuk mengeja dan membaca. Hal ini dapat diwujudkan melalui fun learning. Ketimbang duduk dan meminta anak mengulangi huruf yang Anda sebutkan, Anda bisa mengajak Si Kecil bermain game untuk mencari kata yang diawali huruf tertentu atau mencari barang-barang di rumah yang diawali dengan huruf tertentu.Menggunakan benda untuk dihitung
  2. Mengajari anak berhitung dapat dilakukan dengan metode fun learning
    Mengajari anak berhitung dapat dilakukan dengan metode fun learning. Biarkan anak menyentuh suatu objek untuk dihitung, misalnya koin, pensil warna, atau banyaknya mainan yang ia miliki. Ketika anak berhasil menyebutkan jumlahnya, cobalah untuk mengurangi atau menambahnya sehingga anak semakin terbiasa dalam berhitung.
  3. Eksperimen sains sederhana
    Ajaklah anak untuk membuat eksperimen sains sederhana, misalnya membandingkan benda yang mengapung dan tidak mengapung di air. Ini bisa jadi kegiatan yang menyenangkan bagi Si Kecil.
  4. Cara belajar yang variative
    Orangtua dan guru perlu menciptakan suasana menyenangkan dan membangun emosi positif anak dalam hal belajar. Ini bisa dilakukan dengan memvariasikan kegiatan dalam proses belajar setiap harinya seperti menyelingi penjelasan materi dengan kegiatan.
    Selain itu, berilah anak kesempatan untuk memilih pelajarannya agar mereka semakin semangat. Upayakan agar anak bisa praktek langsung dengan memberikan project yang memicu kreativitasnya.
  5. Buat Suasana Belajar yang Nyaman

Membangun suasana belajar yang nyaman. Dengan begitu anak akan semangat untuk belajar.

  1. Merangkum Pokok Pembelajaran

Jika anak anda sudah Sd, ajaklah anak untuk merangkum pelajaran. Ambilah intisari dari mata pelajaran yang ada. Hal ini akan membuat kemudahan mengingat dan juga mudah untuk memahami inti dari pembelajaran tersebut.

Anak belajar dengan menyenagkan dan fun, sehingga tidak merasa terbebani, dan belajar menjadi lebih efektif. Proses belajar butuh pengulangan, jika cara dan materinya menyenangkan, maka anak akan menjadi lebih tertarik.

Referensi:

  • https://lifestyle.kompas.com

https://www.sehatq.com